Tanjung Selor, Pagi ini (02/03) Kepolisian Resor Bulungan akan memberikan Pengamanan dan Pengawalan kegiatan aksi damai Masyarakat Desa Mangkupadi  di BPN dan Gedung DPRD Kabupaten Bulungan.

Atas pemberitahuan tersebut sudah menjadi kewajiban Pihak Polres Bulungan untuk mengawal dan memberikan pengamanan Aksi para Masyarakat Desa Mangkupadi.

Bertempat di Halaman Mapolres Bulungan dilaksanakan apel kesiapan pengamanan yang dipimpin oleh Kabag Ops Polres Bulungan I Gusti Ngurah AB, S.I.K, M.H. ,Kabag Ops berpesan agar Personil yang melakukan Pengamanan tidak ada yang membawa Senpi, lebih menekankan kepada pencegahan, bersikap santun dan lakukan pendekatan kepada aksi melalui negosiator yang terdiri dari anggota Binmas Polres Bulungan, agar mereka melakukan aksi dengan damai tidak terprovokasi oleh orang orang yang sengaja ingin memanfaatkan situasi. Tetapi Polres Juga Menyiapkan Tim Dalmas Lanjut untuk mengantisipasi adanya kejadian tidak diinginkan.

Untuk mengamankan kegiatan ini sesuai pemberitahuan bahwa Masyarakat Desa Mangkupadi akan melakukan aksi di BPN dan Kantor DPRD Kabupaten Bulungan maka tiap tempat tersebut ditempatkan masing masing personil Polres Bulungan Termasuk Pengaturan Lalulintas.

Bagikan:
Leave A Reply

Exit mobile version