Samarinda – Apel pagi rutin Satlantas Polresta Samarinda sebelum melaksanakan pelayanan terhadap masyarakat ini di pimpin oleh Kanit Turjawali Lantas AKP Yasir, pemeriksaan anggota ini rutin kami lakukan sebelum melaksanakan tugas sehari-hari, kelengkapan administrasi sampai sikap tampang anggota kita cek kesiapannya, Jumat (17/2/17) dilaksanakan di ruang tunggu peserta ujian dikarenakan hujan yang mulai turun sejak subuh.

Selain pemberian arahan kepada anggota Satlantas Polres Sidoarjo oleh Kanit Turjawali Lantas AKP Yasir,  tentang SOP pelayanan terhadap masyarakat, dalam apel pagi ini juga PS. Kanit Laka Lantas Polresta Samarinda IPDA Heru Utomo. di berikan kesempatan mensosialisasikan bagaimana cara penanganan laka lantas sampai pengurusan asuransinya nanti, perlunya sosialisasi ini dilakukan dengan harapan semua anggota lalu lintas bisa paham dan mengerti mekanisme nanti di lapangan saat menemukan kajadian laka lantas.

Setelah menerima arahan dalam apel pagi hari ini, kegiatan selanjutnya adalah 1Ton personil Sat Lantas mengikuti apel bulanan yang dilaksanakan tanggal 17 setiap bulannya. Dan personil yang tidak terkena giat apel bulanan melaksanakan giat pengaturan lalu lintas pagi di titik daerah rawan kemacetan.

ditempat terpisah Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana menuturkan ” kegiatan ini untuk mengecek kesiap siagaan personil dalam melaksanakan tugas, apel pagi selalu di lakukan guna melayani masyarakat ” tutup Kombes Pol. Ade Yaya Suryana.

Humas Polda kaltim*

Bagikan:
Leave A Reply

Exit mobile version