Samarinda – Padatnya kegiatan di Polresta Samarinda tak membuat Satuan Sabhara kelelahan. Bahkan, semakin hari semakin terlihat bersemangat. Hal ini dikarenakan sebelum menuju lokasi pengamanan, seluruh Personil Sabhara melaksanaan Olahraga Ringan dan Latihan Beladiri Singkat.

Kegiatan olahraga ringan dan beladiri singkat diberikan oleh ps. Kanit Dalmas Ipda Putu Danayasa di depan lapangan Apel Polresta Samarinda.

“Latihan penguatan yang kami berikan untuk menjaga stamina dan memberikan perlindungan diri. Untuk menhindari cedera otot, latihan diawali dengan kegiatan pemuluran/ stretching,” ujar Ipda Putu D.

Ipda Putu Danayasa memang memiliki basic beladiri yang cukup baik. Melalui kegiatan pembinaan fisik yang rutin diberikan diharapkan mampu menjaga kondisi tubuh anggota Sat Sabhara sekalian.

“Supaya dalam laksanakan tugas dapat berjalan dengan baik kita harus mempunyai fisik yang sehat dan kuat, oleh karena itu sesering mungkin kalo tidak ada giat kami sempatkan olahraga ringan dan latihan beladiri guna menjaga stamina dan menjaga diri” pungkas Ipda Putu D.

ditempat terpisah Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana menuturkan ” kegiatan ini untuk melatih personil, sehingga bisa di aplikasikan dalam tugas sehari-hari” tutup Kombes Pol. Ade Yaya Suryana.

Humas Polda kaltim*

Bagikan:
Leave A Reply

Exit mobile version