Poldakaltim.com, Samarinda – Polresta Samarinda gelar Kegiatan Rikkes Berkala yang dilaksanakan PJU dan personel serta ASN Polresta Samarinda, dalam giat ini Waka Polresta Samarinda AKBP Eko Budiarto, S.I.K meninjau pejabat utama dan para kapolsek yang menjalani Rikkes Berkala hari pertama, Senin ( 08/03/2021).

Rikes kali ini dilaksanakan dalam 3 ( tiga ) golongan yaitu golongan I umur 40 th ke atas, golongan II umur 30/40 th dan golongan III di bawah umur 30 th, jadi yang akan melakukan rikes untuk personel Polri dan ASN sebanyak 256 orang.

Adapun dari beberapa pengujian dalam Rikkes berkala ini diantaranya Pengambilan sampel darah, Pengambilan sampel Urine, Pemeriksaan Gigi dan foto gigi, Pemeriksaan visus Mata, Tinggi badan dan berat badan, Pemeriksaan fisik berupa Tekanan darah (Tensi) dan lingkar perut, ECG /Rekam Jantung, Foto Rontgen (Thorax) dilanjutkan Konsultasi kesehatan dan terakhir Test Kesehatan jiwa MIMPI (Keswa).

“Kita lakukan Rikkes Berkala ini untuk mengetahui sejauh mana kondisi fisik seluruh anggota Polresta Samarinda maupun kondisi kesehatan dalam dan mental jiwa, karena kita ketahui bersama tugas dan tanggung jawab yang di emban oleh anggota semakin berat, maka dengan rikkes berkala ini saya berharap kondisi kesehatan anggota bisa diketahui secara maksimal “ ucap Kapolresta Samarinda Kombes Pol Arif Budiman, S.I.K.,M.SI dalam momentum tersebut.

Bagikan:
Leave A Reply

Exit mobile version