Tanjung Selor – Tak hanya memantau situasi perkembangan wilayah hukumnya Polsek Sesayap Hilir Resor Bulungan sedang kedatangan tamu kecil dari PAUD Tubu Sepala Desa Sesayap Kec Sesayap Hilir yang ingin mengetahui sosok Polisi seperti apa. Sabtu (11/03) pagi tadi.

Kapolres Bulungan AKBP Ahmad Sulaim,SIK,MH membenarkan bahwa anggota Polsek Sesayap Hilir mendapatkan kunjungan dengan begini kedekatan terhadap anak sangat diperlukan guna mendekatkan polisi terhadap anak – anak agar anak-anak tidak takut sama polisi.

“Masa anak-anak sering disebut dengan masa kritis sehingga perlu kita perkenalkan dan tanamkan segala hal yang positif dan berguna bagi perkembangan mereka dimasa selanjutnya. Selain itu, anak-anak tidak takut kepada polisi lagi, sebab selama ini jika melihat polisi, mereka takut.” ucap Kapolres Bulungan.

Dalam kesempatan tersebut di berikan pula pengetahuan kepada anak tentang tugas – tugas polisi. Yang jelas, kegiatan ini untuk semakin mewujudkan program Polisi Sahabat Anak, dan sekaligus memberikan pemahaman sejak dini tentang hal-hal yang baik.”tambahnya Kapolres Bulungan AKBP Ahmad Sulaiman,SIK,MH.

Bagikan:
Leave A Reply

Exit mobile version