Nunukan – Pada hari Senin 03 April 2017, sekira pukul 09.00 wita, bertempat di warung kamtibmas Rt.018 Kel. Nunukan Timur, Polmas Pelabuhan Polsek KSKP Polres Nunukan Brigpol Nasrul melaksanakan sambang dan binluh dengan mendekatkan Polri dan Warga mulai dari Ibu-ibu warga Rt.018 Kel. Nunukan Timur.

Dalam giat sambang tersebut petugas polmas Pelabuhan Polsek KSKP Polres Nunukan menghimbau kepada ibu-ibu agar bekerjasama dengan pihak kepolisian dan Polmas yang ada dalam menjaga keluarganya dari penyalahgunaan Narkoba dan peredaran narkoba.

Kemudian selalu melaksanakan kontrol dan pengawan terhadap anak-anaknya agar tidak terjerumus kedalam pergaulan bebas dan peredaran narkoba serta dalam penyalahgunaan lem.

Polmas Pelabuhan Polsek KSKP Polres Nunukan juga menyampaikan agar segera melaporkan kepada pihak kepolisian atau polmas yang ada jika mendengar atau mengetahui adanya peredaran narkoba atau kelompok paham radikalisme yang berada disekitar wilayah tempat tinggalnya.

Ditempat terpisah Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana menuturkan ” kegiatan ini untuk mendekatkan diri pada masyarakat , sehingga masyarakat merasa aman karena sudah ada polisi di sekelilingnya” tutup Kombes Pol. Ade Yaya Suryana.

Bagikan:
Leave A Reply

Exit mobile version