Nunukan – Sabhara adalah satuan jajaran Polri yang senantiasa siap siaga untuk mencegah terjadinya ancaman atau bahaya yang dapat merugikan masyarakat, dalam upaya mewujudkan ketertiban dan keamanan masyarakat, fungsi Sabhara yang bersifat preventif yang memerlukan keahlian dan keterampilan khusus mengingat tugasnya yang turun langsung kemasyarakat. (Rabu,11-04-2017)

Tugas Sabhara yaitu TURJAWALI (Pengaturan, Penjagaan, Pengawalan, dan Patroli) yang dilaksanakan setiap harinya oleh anggota Sabhara Polres Nunukan turun langsung ke masyarakat, bertatap muka bersilaturahmi dengan masyarakat, sehingga perlu menyesuaikan dengan perkembangan masyarakat dalam melaksanakan kegiatannya, guna meningkatkan Harkamtibmas di wilayah Kabupaten Nunukan.

Dalam pelaksanaan tugas, anggota Sabhara Polres Nunukan akan melaksanakan evaluasi kegiatan TURJAWALI rutin dalam satu minggunya setiap hari Kamis pada pukul 13.00 Wita bertempat diaula Sebatik Polres Nunukan, dimana semua anggota Sabhara termaksud staf akan dikumpulkan, selain mendapat arahan, Kasat Sabhara AKP Susilo, SE juga akan membahas mengenai pelaksanaan tugas anggota Sabhara selama satu minggu, mengenai kendala dalam bekerja maupun saran, atau usulan dari anggota Sabhara.

Disamping arahan-arahan yang disampaikan Kasat Sabhara, penambahan menejemen oprasi kepolisian juga disampaikan kepada anggota Sabhara agar didalam melaksanakan TURJAWALI dapat sesuai dengan target sesuai dengan program prioritas Kapolri yaitu dengan peningkatan tugas-tugas Harkamtibmas dengan mengedepankan anggota Sabhara dan anggota Lalulintas dalam program gelar personil dijalan raya.

Ditempat terpisah Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana menuturkan dengan adanya evaluasi yang dilaksanakan oleh anggota Sabhara Polres Nunukan terkait tugas-tugas dilapangan baik penjagaan, patroli, pengawalan, sambang dialogis kepada masyarakat akan dapat ditingkatkan pelaksanaannya guna membangun rasa kepercayaan masyarakat kepada anggota polisi.

Humas Polda Kaltim

Bagikan:
Leave A Reply

Exit mobile version