NUNUKAN – Kegiatan pengamanan Ketibaan dan keberangkatan Kapal Pelni dipelabuhan Tunon Taka Nunukan diawali Apel persiapan pengamanan oleh Personil KSKP beserta instansi terkait pelabuhan, Apel persiapan pengamanan dilaksanakan diDermaga Pelabuhan Tunon Taka Nunukan.
Senin (06/02/2017) pukul 19.00 wita.

Apel persiapan pengamanan ketibaan dan keberangkatan kapal pelni KM. BUKIT SIGUNTANG dipimpin oleh Kapolsek KSKP Polres Nunukan AKP I Eka Berlin.

Apel pengamanan tersebut guna mengecek kekuatan personil dan juga kesiapan personil, serta pemberian arahan dari Pemimpim Apel setelah itu pelaksanaan apel selesai dilanjutkan dengan penempatan titik-titik pengamanan personil.

Kemudian personil Polsek KSKP Polres Nunukan dalam pelaksanaan pengamanan, meningkatkan kewaspadaan terhadap orang maupun barang-barang calon penumpang yang akan naik kekapal dengan memeriksa barang-barang yang akan masuk kedermaga pelabuhan Tunon Taka, pemeriksaan tersebut guna mencegah barang-barang berbahaya atau terlarang seperti Narkoba, Handak, Senpi dan lain-lain masuk kekapal.

Sekedar informasi KM. BUKIT SIGUNTANG bersandar didermaga Pelabuhan Tunon taka sekira pukul 20.00 wita, dengan penumpang turun sebanyak 430 orang, penumpang lanjutan sebanyak 288 orang dan penumpang naik sebanyak 587 orang, selanjutnya kapal Pelni KM. BUKIT SIGUNTANG akan berlayar kembali dengan tujuan pelabuhan semayang (Balikpapan) pukul 22.00 wita.

Kapolsek KSKP Polres Nunukan AKP I Eka Berlin mengatakan, “Pengamanan ketibaan dan keberangkatan kapal Pelni merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan Personil Polsek KSKP beserta instansi Terkait Pelabuhan, hal ini guna masyarakat merasa aman dan nyaman dengan hadirnya polisi disekitar mereka dengan cara memberikan pelayanan pengamanan, kemudian hal ini guna mencegah barang berbahaya ataupun terlarang masuk kekapal mengingat daerah perbatasan merupakan salah satu jalur keluar masuknya barang berbahaya dan terlarang”.

Bagikan:
Leave A Reply

Exit mobile version