Bontang, Polres Bontang hari ini menerima Kunjungan Tim Pengawasan dan Pemeriksaan (Wasrik) dari Inspektoran Pengawasan Daerah (Itwasda) Polda Kaltim.

Kapolres Bontang Akbp Andy Ervyn, Sik. Mh yang didampingi pejabat Utama Polres Bontang menerima kunjungan tim wasrik dari Itwasda Polda Kaltim di Ruang Rapat Utama (Rupatama) Polres Bontang, Kamis (23/03/2017) mulai pukul 09.00 Wita.

Tim Wasrik Itwasda Polda Kaltim yang melaksaanakan Wasrik berjumlah 5 orang terdiri Ketua Tim AKBP Prasojo Wibowo, beserta anggota AKBP Arys Suparman, Kompol Sri Pamuji, Kompol I. Nyoman Wijana dan AKP Gatot Supriyanto, Sh.

Dalam sambutannya ketua tim saat Tahlimat Awal menyampaikan bahwa, “ Kami berharap dengan adanya kegiatan Wasrik Itwasda Polda Kaltim ini masing-masing fungsi dapat memahami tugas dan administrasi yang harus dilakukan dalam rangka pengelolaan keuangan agar lebih baik, disamping itu Wasrik ini sifatnya untuk koreksi dan perbaikan, bukan mencari kesalahan,” papar Prasojo selaku Ketua Tim Wasrik.

Wasrik yang dilaksanakan Itwasda Polda Kaltim ini merupakan Wasrik tahap I yang terdiri dari aspek Perencanaan dan pengoirganisasian T.A. 2017 yang difokuskan pada fungsi BagOps, Sumda, Ren, Sikeu, Lantas, Binmas, Reskrim, Intelkam, Narkoba, Sipropam, tahti serta Polsek Jajaran di wilayah Hukum Polres Bontang.

Kapolres Bontang Akbp Andy Ervyn, Sik. Mh menyampaikan kepada jajarannya baik Bag, Sat, Seksi dan Polsek agar mengikuti kegiatan Wasrik ini sebaik-baiknya dan memahami kewajiban administrasi yang harus dilakukan dan dilengkapi guna meningkatkan kinerja Jajaran Polres Bontang, pinta Kapolres.

Bagikan:
Leave A Reply

Exit mobile version